Tuesday, April 15, 2025
home_banner_first
SIMALUNGUN

Pemkab Simalungun Tak Peduli, Lubang Badan Jalan Sidamanik Hanya Ditutupi Plat Besi

journalist-avatar-top
Rabu, 19 Juli 2023 20.06
pemkab_simalungun_tak_peduli_lubang_badan_jalan_sidamanik_hanya_ditutupi_plat_besi

pemkab simalungun tak peduli lubang badan jalan sidamanik hanya ditutupi plat besi

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Lubang besar yang terdapat di Jalan Besar Sidamanik, tepatnya di Kampung Baru Nagori Nauli Baru, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun tak kunjung diperbaiki.

Lubang yang sudah ada sejak 4 Bulan lalu itu, belum diperhatikan untuk diperbaiki secara permanen oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun.

Baca juga : Jalan yang Menghubungkan Tiga Desa di Bosar Galugur, Kecamatan Tanah Jawa, Simalungun, Rusak Parah

Saat ini, lubang tersebut hanya ditutupi plat besi, sehingga memakan setengah badan jalan besar Sidamanik untuk dilintasi.

Pantauan Mistar.id, Rabu (19/7/23) sekitar pukul 18:00 WIB, penutupan lubang dengan plat besi tersebut, membuat arus lalu lintas di Jalan Besar Sidamanik terganggu.

Baca juga : Warga Hutabayu Raja Mengeluh, Bertahun Jalan Rusak Parah Dibiarkan Pemkab Simalungun

Warga Kampung Baru, Marga Manurung berharap agar lubang tersebut bisa segera diperbaiki secara permanen, agar tidak mengganggu arus lalu lintas dan keselamatan pengguna jalan. (roland/hm18)

REPORTER: