Pasca Lebaran, Pasien Poli Neurologi Dewasa RSU Haji Medan Membludak


RSU Haji Medan (f:berry/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Pasca libur Lebaran 2025, Poli Neurologi Dewasa di Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan mencatat lonjakan jumlah kunjungan pasien. Pasien membludak karena kebutuhan pasien untuk menjalani kontrol rutin serta mengisi kembali stok obat yang habis selama libur panjang Lebaran.
Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Medik dan Keperawatan RSU Haji Medan, drg Fitrady Ulianda Siregar mengatakan, setelah Lebaran ada 191 pasien kunjungi Poli Neurologi Dewasa, dengan rincian, Selasa (8/4/2025) ada 62 pasien, Rabu (9/4/2025) ada 40 pasien, Kamis (10/4/2025) ada 59 pasien, dan Jumat (11/4/2025) ada 30 pasien.
“Sebagian besar pasien datang karena mereka harus melanjutkan pengobatan rutin. Ditambah lagi, selama libur panjang, banyak dari mereka belum sempat kontrol atau mendapatkan obat,” ucapnya, Selasa (15/4/2025).
Data yang Mistar himpun melalui Fitrady , terdapat 25 poli rawat jalan milik Rumah Sakit Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) tersebut.
Pasca Lebaran, Ulianda mengatakan, Selasa (8/4/2025) terdapat 10 poli yang menangani lebih banyak pasien, ketimbang 15 poli lainnya yang tersedia pada hari pertama kerja RSU Haji Medan.
"Poli Neurologi Dewasa 62 pasien, Poli Bedah Onkologi 47 pasien, Poli Kardiologi 40 pasien, Poli Mata 30 pasien, Poli Urologi 28 pasien, Poli Endokrin 26 pasien, Poli Orthopedi 23 pasien, Poli Obgyn 20 pasien, Poli Penyakit Dalam 18 pasien, dan Poli Umum 18 pasien," ucapnya.
Lebih lanjut, Rabu (9/4/2025) 10 poli yang banyak menangani pasien yaitu Poli Neurologi Dewasa 40 pasien, Poli Reumatologi 39 pasien, Poli Kardiologi 38 pasien, Poli Orthopedi 29 pasien, Poli Neuro Anak 23 pasien, Poli Psikiatri 21 pasien, Poli Penyakit Dalam 19 pasien, Poli Obgyn 19 pasien, Poli Bedah Disgetif 15 pasien dan Poli Mata 15 pasien.
"Kemudian Kamis (10/4/2025) Poli Neurologi Dewasa 59 pasien, Poli THT 46 pasien, Poli Endokrin 42 pasien, Poli Cardiology 37 pasien, Poli Orthopedi 25 pasien, Poli Penyakit Dalam 21 pasien, Poli Psikiatri 17 pasien, Poli Onkologi Ginekologi 14 pasien, Poli Gigi Endodonsi 13 pasien, dan Poli Paru 13 pasien," tutur Fitrady.
Selain itu, Jumat (11/4/2025) terdapat Poli Cardiology 41 pasien, Poli Neurologi Dewasa 30 pasien, Poli Orthopedi 29 pasien, Poli Urologi 27 pasien, Poli Reumatologi 24 pasien, Poli Neuro Anak 19 pasien, Poli Bedah Onkologi 18 pasien, Poli Gigi Endodonsi 15 pasien, Poli Anak 15 pasien, dan Poli Penyakit Dalam 15 pasien. (berry/hm17)