16.4 C
New York
Monday, April 29, 2024

Warga Siantar Terpapar Tambah 31 Orang

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Di tengah situasi Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, jumlah warga Kota Pematangsiantar yang terpapar atau terkonfirmasi positif Covid-19 terus bertambah.

Sesuai perkembangan dari update data Covid-19 tanggal 13 Agustus 2021 ke tanggal 14 Agustus 2021, warga yang terpapar Covid-19 bertambah sebanyak 31 orang, sehingga totalnya menjadi 3.712 orang.

Pertambahan jumlah yang terpapar atau terkonfirmasi positif itu tidak diikuti jumlah warga yang sembuh. Pada update data tanggal 13 dan 14 Agustus 2021, jumlah warga yang sembuh berada di angka 2.282.

Baca juga: Nakes Banyak Terpapar Covid-19 Akibat Vaksinasi Kerumunan, IDI Siantar Mendesak Rubah Caranya

Demikian juga dengan total jumlah warga yang meninggal dunia, tidak mengalami pertambahan. Pada update data tanggal 13 dan 14 Agustus 2021, jumlah warga yang meninggal dunia masih tetap berada di angka 160.

Baca juga: Warga Siantar Terpapar Covid-19 Bertambah 43, Sembuh 135 Orang

Informasi dari tanggal tertanggal 14 Agustus 2021 yang diperoleh Mistar, pada Minggu (15/8/21), total jumlah warga yang menjalani perawatan isolasi mandiri, yang dirawat di rumah, dan yang dirawat di rumah sakit itu sebanyak 1.270 orang. (f:ferry/hm06)

Related Articles

Latest Articles