10.1 C
New York
Wednesday, April 24, 2024

Sudah Hampir Sebulan Stok Gula Pasir di Sejumlah Ritel Modern Siantar Kosong

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Di beberapa gerai ritel modern di Kota Pematangsiantar, gula pasir mulai sulit ditemukan. Bahkan diperkirakan sudah sejak 3 pekan terakhir menghilang dari pasaran.

Salah satu petugas toko retail modern Alfamidi di pusat kota, Dian Nikita mengatakan kelangkaan gula pasir telah terjadi hampir satu bulan lamanya. Menurut dia, kelangkaan gula pasir terjadi karena ketersediaan di gudang berkurang.

“Gula sudah kosong hampir tiga minggu, hampir mau sebulan. Mungkin kalau dari atas, dari gudangnya kosong, dampaknya ke toko retail jadi kosong juga,” ujarnya kepada mistar.id, Rabu (24/4/24).

Dikatakan Dian, pada hari biasanya ada 10 karton gula pasir yang dikirim dari gudang. Dian tidak mengetahui penyebab pasti mengapa ketersediaan gula pasir di gudang berkurang. Bahkan dia juga tidak dapat memastikan kapan stok gula pasir akan tiba di toko retailnya.

Baca juga: Harga Gula Pasir di Medan Terus Naik, Kini Tembus Rp19.000 per Kg

“Dari atasan belum ada informasi. Tetapi, saya dengar gula memang lagi susah, mau di agen, grosiran, retail juga langka,” tandasnya.

Hilangnya gula kemasan di ritel modern ternyata membuat pembeli kecewa. Pratiwi, salah seorang pembeli di ritel modern sedang terlihat mengeluh ketika hendak membeli gula pasir yang sedang kosong.

“Heran ya, kok bisa kosong,” katanya saat memandang rak-rak yang biasanya diisi dengan gula pasir dari berbagai merek yang kini diisi dengan segala jenis tepung.

Related Articles

Latest Articles