11.6 C
New York
Monday, May 6, 2024

Kasus Cacar Monyet Belum Ada di Siantar, Ini Tips dari Dinkes Untuk Pencegahan

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia mencatat saat ini jumlah kasus konfirmasi cacar monyet atau monkeypox telah mencapai 13 orang. Masyarakat mulai resah dengan bertambahnya kasus positif penyakit ini.

Saat ini setiap daerah melalui Dinas Kesehatan masing-masing mulai memberikan imbauan, termasuk Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar.

Analis Kesehatan Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Seksi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pematang Siantar, Mei Arina Sinaga mengimbau agar masyarakat tak terlalu panik soal cacar monyet ini.

Baca Juga: Pengerjaan Proyek SPAM di Tapian Dolok Dituding Rusak Pipa Air Warga Nagori Talun Kondot

Tapi, dia tetap mewanti-wanti masyarakat agar selalu waspada dengan melakukan mitigasi dan menjaga kesehatan. “Di Kota Pematang Siantar, hingga saat ini belum ada ditemukan kasus monkeypox,” katanya, Kamis (26/10/23).

Hingga saat ini, kata Mei, pihaknya belum menerima surat edaran terbaru dari Kementerian Kesehatan RI terkait peningkatan kewaspadaan terhadap penyebaran monkeypox.

Tetapi Dinkes Pematang Siantar tetap berkoordinasi dengan fasilitas kesehatan untuk menyiapkan segala sesuatunya sebagai bentuk kewaspadaan penyakit cacar monyet.

Related Articles

Latest Articles