13.3 C
New York
Friday, May 10, 2024

Unggulan BWF World Championships 2023, Gregoria Tunjung Coba Bermain Santai

Copenhagen, MISTAR.ID

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung menjadi salah satu unggulan BWF World Championships 2023.

Pemain berusia 24 tahun justru tak dapat bermain dengan santai, karena menilai terbebani dengan status itu. Karena itu lah, dirinya bakal mencoba bermain santai di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 tersebut.

Wanita  kelahiran Wonogiri ini menjadi unggulan kedelapan di tunggal putri. Dirinya menyadari, itu menjadi tekanan besar kepadanya.

Baca juga: Gregoria Mariska Tanggapi Kekalahan di Perempat Final Piala Sudirman 2023  

“Saya mencoba bermain santai dan akan menikmati pertandingan saja. Saya berniat memberikan yang terbaik dan memenuhi harapan masyarakat Indonesia,” sebut Gregoria dalam rilis Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), pada Jumat (18/8/23).

Sebanyak 15 orang pemain Indonesia yang akan tampil di BWF World Championship 2023, Copenhagen, Denmark mulai tanggal 21-27 Agustus 2023.

Di sektor tunggal putri, Indonesia mengutus Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani (KW). Menjadi unggulan, Gregoria langsung bermain di babak kedua karena menerima jatah bye. Dirinya menunggu pemenang dari Yeo Jia Min (Singapura) melawan Qi Xue Fei (Prancis). (okz/hm16)

 

Related Articles

Latest Articles