11.1 C
New York
Saturday, April 27, 2024

Jokowi Tinjau RSUD, Hassanudin Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan

Tebingtinggi, MISTAR.ID

Presiden Joko Widodo didampingi oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin, meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr H Kumpulan Pane Kota Tebingtinggi. Melalui kunjungan tersebut, Presiden ingin memastikan bahwa fasilitas dan pelayanan kesehatan di rumah sakit ini dapat terus meningkat untuk melayani masyarakat dengan lebih baik.

“Saya selalu berkunjung di kota dan kabupaten lain, mengecek pelayanan kesehatan, mengecek fasilitas rumah sakit, mengecek pendaftaran pasien, mengecek layanan BPJS, seperti apa kecepatannya, itu yang selalu dilihat,” ungkap Presiden Joko Widodo, Rabu (7/2/24).

Presiden menyoroti peran strategis RSUD Kumpulan Pane sebagai penyedia layanan kesehatan untuk masyarakat Kota Tebingtinggi dan sekitarnya. Meski banyak pasien dari luar kota, Presiden mengungkapkan kebutuhan untuk meningkatkan kapasitas rumah sakit yang saat ini memiliki 202 tempat tidur.

“Dibuatkan proposal penambahan kapasitas dan fasilitas rumah sakit ini, nanti dibangun Pemerintah Pusat,” imbuh Jokowi.

Baca juga: Pj Gubsu Diminta Copot Komisaris Utama PT PSU

Pj Gubernur Sumut mengapresiasi kunjungan Presiden sebagai dorongan untuk peningkatan fasilitas dan pelayanan kesehatan di Sumut. Dia berharap kunjungan tersebut dapat mendorong peningkatan kualitas layanan kesehatan di RSUD Kumpulan Pane.

“Presiden sudah melihat salah satu fasilitas rumah sakit, usai kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan fasilitas kesehatan yang sudah dilihat Presiden,” ujar Hassanudin.

Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, Pemprov Sumut juga tengah berfokus pada peningkatan fasilitas Rumah Sakit Umum Haji Medan.

“Kita ingin masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan dengan optimal,” tambah Hassanudin.  (Hutajulu/hm20)

Related Articles

Latest Articles