23.4 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Polres Toba Rangkul UPTD Bapenda Sumut Razia Pajak Kendaraan

Toba, MISTAR.ID

Satlantas Polres Toba merangkul UPTD Pendapatan Daerah (Penda) Balige, Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dan PT Jasa Raharja Balige operasi gabungan pemeriksaan pajak kendaraan bermotor di Jalan Patuan Nagari, tepatnya Depan Polsek Balige Kecamatan Balige Kabupaten Toba, Senin (3/6/24).

Hal ini dilakukan dalam usaha meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kewajiban pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Kepala UPTD Penda Balige, Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sumatera Utara, Binderman Hutagalung mengatakan dalam razia gabungan tersebut para pengendara diingatkan pentingnya melengkapi surat menyurat, patuh membayar pajak kendaraan, dengan tujuan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas.

Baca juga : Angkot Plat Hitam di Toba akan Ditertibkan

“Razia ini merupakan bagian dari usaha bersama untuk meningkatkan kesadaran membayar pajak dan kepatuhan hukum serta keselamatan dalam berlalu lintas di wilayah Kabupaten Toba,” ujar Binderman.

Selain itu, operasi ini bertujuan untuk mengatasi jumlah kendaraan yang tidak melakukan pendaftaran ulang dengan cara melakukan penagihan pajak kendaraan yang tertunggak.

Inisiatif ini juga berfungsi sebagai platform sosialisasi pentingnya pembayaran pajak untuk memperoleh manfaat perlindungan Jasa Raharja bagi korban kecelakaan penumpang umum yang dibiayai melalui SWDKLLJ.

Related Articles

Latest Articles