20.3 C
New York
Wednesday, May 8, 2024

Pemko Binjai Gerak Cepat Antisipasi Penyakit Hepatitis Akut Misterius

Binjai, MISTAR.ID

Untuk mengantisipasi penyebaran penyakit hepatitis akut misterius, Kepala Dinas Kesehatan Binjai Sugianto melakukan koordinasi dengan Wali Kota Amir Hamzah dan Sekda Irwansyah Nasution serta lintas sektoral mulai dari kepala lingkungan, lurah dan camat.

“Sejauh ini memang belum ada laporan tentang masyarakat yang menderita penyakit tergolong kejadian luar biasa (KLB) tersebut. Selain itu, Pemko Binjai sudah memerintahkan pihak dinas kesehatan, puskesmas hingga rumah sakit untuk siap siaga menyediakan tempat isolasi dan laboratorium,” kata Sugianto, Senin (16/5/22).

Ia menjelaskan wabah penyakit hepatitis akut misterius lebih dominan menyerang anak-anak yang berusia 0 hingga 16 tahun. Oleh karena itu, pihak puskesmas hingga rumah sakit harus memberikan pencerahan dan mengimbau agar orangtua melakukan pengawasan lebih ekstra kepada anak-anak.

Baca Juga:Ini Perbedaan Hepatitis Akut dengan Hepatitis Biasa

“Jika terjadi demam pada anak, maka anak harus beristirahat di rumah sampai kondisinya fit kembali. Selain itu, berikan obat khusus anak atau datangi fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapat pertolongan yang jauh lebih baik,” ujarnya.

Sugianto menuturkan, penyakit demam pada anak jangan dianggap hal biasa. Sebab penyakit demam juga dapat membahayakan dirinya dan orang lain sekitarnya. Untuk itu kepada orangtua diminta selalu memastikan protokol kesehatan dengan baik.

“Untuk mencegah penyebaran penyakit hepatitis akut misterius, gunakan alat makan sendiri, selalu memakai masker dan menjaga jarak saat bertatap muka. Bila orangtua menemukan anak-anak yang memiliki penyakit gejala hepatitis, segera memeriksakan ke fasilitas layanan kesehatan terdekat,” pungkasnya. (dana/hm14)

Related Articles

Latest Articles