16.5 C
New York
Friday, June 28, 2024

Macet di Sibolga Makin Parah, Petugas Dishub Kemana?

Sibolga, MISTAR.ID

Kemacetan parah terjadi di Jalan SM Raja mulai dari simpang Jalan Bangau hingga ke simpang Jalang Jati, Kota Sibolga, Jumat (28/6/24). Kemacetan terjadi hingga 1 Km, kendaaraan berhenti total sekitar 15 menit.

Parahnya, tak satu pun petugas Dishub berada di lokasi tersebut untuk mengatur arus lalu lintas. Terlihat beberapa pengendara baik sepeda motor, mobil penumpang, becak, hingga sopir truk besar dan berat, saling berebut jalan yang menambah kesemrawutan.

Warga sekitar mengatakan, kemacetan di daerah itu kerap terjadi pada pagi hari. “Saat Fery dari Nias yang mengangkut sejumlah truk berat dan mobil lainnya sampai di Pelabuhan persis di Jalan Ahmad Dahlan, mereka langsung ke luar melalui Jalan Elang dan keluar di Jalan SM Raja. Saat itulah kemacetan terjadi,” ujar T Siregar (60).

Baca Juga : Pelaksanaan Proyek Telat, Pasar Ikan Modern Sibolga Dioperasikan Juli Mendatang

Dia mengatakan, sejumlah truk ada yang melanjutkan arah ke Medan dan Padangsidimpuan. Sementara, sejumlah kendaraan dari arah Padangsidimpuan juga banyak, sehingga menimbulkan kemacetan yang begitu parah.Begitu juga sebaliknya. “Akhirnya sejumlah kendaraan saling ngotot merebut jalan yang kosong,” ucapnya.

Terkadang, kata Siregar, beberapa unit becak motor masih ada yang menunggu penumpang di persimpangan Jalan SM Raja dan Jalan Elang. Saat kemacetan ini dikonfirmasi kepada Kadishub Pemko Sibolga melalui Kabid Penertiban Lalu Lintas, J Sitinjak belum menjawab konfirmasi Mistar. Beberapa foto di lokasi yang dikirimkan, juga tak ia respon.

Sejumlah warga yang mengalami kemacetan dan juga warga sekitar sangat kecewa dengan Dishub setempat. “Kita berharap Wali Kota segera mengevaluasi kinerja Kadishub dan jajarannya. Karena instansi ini terkesan kurang peduli dengan kemacetan yang ada di Kota Sibolga,” harap Siregar dan warga lainnya. (poltak/hm24)

 

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles