19.2 C
New York
Wednesday, May 15, 2024

Kasus Harian Covid-19 di Asahan Mulai Naik

Asahan, MISTAR.ID

Kasus harian Covid-19 di Kabupaten Asahan dilaporkan mulai naik. Hal tersebut sebagaimana data yang diterima dari seluruh Puskesmas dan Dinas Kesehatan. Per tanggal 21 Februari 2022, terdapat 12 warga terkonfirmasi positif. Bertambah 3 orang dibandingkan hari sebelumnya. ”Hari ini kembali ada 12 warga Asahan yang terkonfirmasi Covid, tidak ada warga yang sembuh dan tidak ada yang meninggal dunia akibat Covid ” ucap Syamsuddin, Juru bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan kepada wartawan, Selasa (22/2/22).

Syamsuddin yang juga merupakan  Kadis Kominfo Asahan itu tak bosan-bosannya terus menyampaikan imbauan dari Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan H Surya Bsc kepada masyarakat agar tetap menerapkan Protokol Kesehatan 5M, yaitu Memakai masker, Mencuci tangan menggunakan sabun, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi mobilitas.

“Kami tak bosan-bosannya mengimbau kepada warga Asahan untuk tetaplah mematuhi segala imbauan protokol kesehatan, agar angka penyebaran Covid dapat ditekan, sehingga Pandemi Covid-19 di Kabupaten Asahan cepat berlalu,” ajak Syamsuddin.(perdana/hm15)

Related Articles

Latest Articles