19.1 C
New York
Monday, April 29, 2024

Kapolresta Deli Serdang Imbau Masyarakat Jaga Kesucian Bulan Ramadhan

Deli Serdang, MISTAR.ID

Kapolresta Deli Serdang Kombes Raphael Sandhy Cahya Priambodo mengajak masyarakat untuk bersama-menjaga kesucian bulan Ramadhan dengan menjaga keamanan dan ketertiban.

“Jajaran Polresta Deli Serdang akan meningkatkan kegiatan patroli pada jam-jam tertentu seperti saat shalat taraweh, asmara subuh juga mengantisipasi terjadinya tawuran antar kelompok remaja, geng motor dan kejahatan lainnya,” bilang Raphael, Selasa (12/3/24).

Baca juga: 1 Ramadhan, Jalanan Kota Lubuk Pakam Diramaikan Pedagang Takjil

Raphael berharap kehadiran Polri di tengah masyarakat, dapat membuat rasa aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan tahun ini.

“Mari kita jaga martabat sucinya bulan Ramadhan ini dengan bersama menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif serta melakukan kegiatan yang positif,” kata mantan Kasat Resnarkoba Polrestabes Medan tersebut. (Sembiring/hm22)

Related Articles

Latest Articles