21.4 C
New York
Monday, June 17, 2024

Bupati Dairi Terima Penghargaan dari Majalah TEMPO, Eddy Berutu: Saya Sangat Bersyukur

Baca juga: Pemkab Dairi Gerak Cepat Tangani Banjir Bandang di Desa Pamah

Eddy juga menyatakan ada dua sektor yang menjadi prioritas Kabupaten Dairi dalam mendorong ekonomi rakyat yaitu sektor pertanian dan UMKM.

“Dua sektor ini memang secara khusus mati-matian kami lakukan dukungan karena sebagian besar rakyat Dairi ada di sektor ini dan sektor inilah yang menopang dan mendorong perekonomian Kabupaten Dairi,” ucap Bupati.

Eddy Berutu juga merasa bangga karena sekelas majalah yang sudah memiliki reputasi dan dipercaya orang luas memberikan penghargaan kepadanya.

“Sehingga kami percaya apa yang kami berikan memberi arti bagi masyarakat. Tentu penghargaan ini akan mendorong kami untuk bekerja lebih keras dan bukan saja hari ini tapi besok, tahun depan, dan tahun-tahun yang akan datang untuk mewujudkan Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat,” tuturnya.

Baca juga: Komunitas  Bangso Batak Jabuide Motivasi Pemkab Dairi Mengembangkan Seni Musik, Budaya dan Pariwisata

Menurutnya, penghargaan ini sangat penting karena kategorinya pendorong kesejahteraan rakyat.

“Memang tekad kami sesuai visi misi itu adalah Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat. Fokus kita adalah kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu ada dua hal yang kami lakukan secara khusus. Pertama adalah masyarakat petani dan kedua adalah masyarakat UMKM,” tutupnya. (Ril/hm21).

Related Articles

Latest Articles