12.5 C
New York
Sunday, May 5, 2024

Andaliman Masuk Pasar Dunia Potensi Wisata Kuliner Terbuka di Toba

Toba, MISTAR.ID

Tanaman endemik andaliman, tanaman yang tumbuh di kawasan Danau Toba memiliki ketinggian 1000 meter hingga 1.800 meter diatas permukaan laut dan dibudidayakan masyarakat Batak yang digunakan untuk bumbu penyedap setiap masakan, hingga menjadi ciri khas masakan untuk masyarakat sekitarnya.

Kini, telah berhasil masuk ke Pasar dunia berpotensi menjadi wisata kuliner terbuka di Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut).

Marandus Sirait, warga Desa Sionggang Utara Kecamatan Lumbanjulu Kabupaten Toba, salah seorang pelaku wisata alam dan wisata kuliner mampu mempromosikan tanaman endemik andaliman.

Baca juga : Gawat! Harga Andaliman Tembus Rp300 Ribu per Kilogram

Setelah beberapa tahun mengolah buah andaliman (zhantocylum acanthopodim DC) dan sukses memasarkannya ke Negeri Sakura Jepang hingga ratusan kilogram andaliman kering ke Jepang.

Andaliman sendiri, disinyalir memiliki khasiat sebagai pengawet alami setiap masakan. Karena memiliki kandungan glikosida tinggi, tanin, saponin dan memiliki citarasa pedas, ketir di lidah yang terasa unik namun memiliki sensasi yang sulit untuk diutarakan yang intinya menghasilkan rasa nikmat yang luar biasa, menjadikan andaliman hadir disetiap masakan orang Batak.

Keunikan citarasa sangat jauh jika dibandingkan dengan lada yang sudah cukup dikenal, membuat Marandus berambisi memasarkan hingga ke mancanegara dan ternyata apa yang dilakukannya tidak sia-sia dengan hasil yang cukup memuaskan.

Related Articles

Latest Articles