Tuesday, April 15, 2025
home_banner_first
POLITIK

Wesly Silalahi-Herlina Mendaftar ke KPU Pematangsiantar, Partai Gelora Tambah Kekuatan Koalisi

journalist-avatar-top
Kamis, 29 Agustus 2024 18.35
wesly_silalahi_herlina_mendaftar_ke_kpu_pematangsiantar_partai_gelora_tambah_kekuatan_koalisi

wesly silalahi herlina mendaftar ke kpu pematangsiantar partai gelora tambah kekuatan koalisi

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi-Herlina mendaftar ke KPU Pematangsiantar, Kamis (29/8/24).

Kedatangan mereka juga turut diiringi pengurus partai pengusung seperti Demokrat, Gerindra, NasDem serta partai non Gelora.

Selain itu ratusan pendukung serta simpatisan juga ikut meramaikan pendaftaran pasangan tersebut. Mengenakan seragam pemenangan, massa di beberapa kesempatan meneriakkan yel-yel kemenangan Wesly Silalahi-Herlina.

Baca juga : Wesly Silalahi-Herlina Dikabarkan Merapat ke NasDem di Pilkada Siantar

Usai menyerahkan dokumen syarat calon dan pencalonan, Wesly Silalahi menemui awak media yang sudah menunggu selama proses verifikasi dokumen. Ia menyampaikan dalam pencalonan nya kali ini, pasangan itu mengusung slogan ‘CAS’ singkatan dari Cerdas Aman Sejahtera.

Dikatakan Wesly, Kota Pematangsiantar dalam waktu tiga sampai empat tahun kedepan akan menjadi ‘kota mati’. Untuk itu, dia berkomitmen akan memperbaiki itu.

REPORTER: