7.5 C
New York
Friday, April 19, 2024

Ramaikan Pilkada Serentak, Bupati Deli Serdang Daftar ke Partai Golkar

Deli Serdang, MISTAR.ID

Bupati Deli Serdang M Ali Yusuf Siregar mendaftar ke kantor DPD Partai Golkar Deli Serdang Jalan Karya Jasa Lubuk Pakam sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Deli Serdang periode berikutnya, Jumat (19/4/24).

Pengambilan formulir pendaftaran di kantor partai berlambang Pohon Beringin itu dilakukan oleh mantan Ketua KONI Deli Serdang, Khairullah Siregar.

Selain Bupati M Ali Yusuf Siregar, permintaan dukungan ke Partai Golkar sebagai balon bupati di hari yang sama juga dilakukan oleh Juliadi Pulungan, Ketua Karang Taruna Deli Serdang. Dia mengambil langsung formulir pendaftaran bersama sejumlah pengurus Karang Taruna.

Baca Juga : Tengku Amek dan Mantan Ketua DPRD Deli Serdang Daftar Cabup ke Partai Golkar

Hal ini dibenarkan oleh Ketua Tim Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati DPD Partai Golkar Deli Serdang, Dharma Syahputra Purba.

“M Ali Yusuf Siregar merupakan kader Partai Golkar. Beliau pernah menjadi pengurus AMPI dan Ketua Fokusmaker (Forum Komunikasi Studi Mahasiswa Kekaryaan) Kabupaten Deli Serdang, juga pengurus SOKSI (Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia Sumatera Utara,” jelas Dede Purba, sapaan akrab Dharma Syahputra Purba.

Karenanya, sambung Dede Purba, pihaknya sempat bertanya-tanya apakah Bupati Deli Serdang M Ali Yusuf Siregar akan maju kembali dari Partai Golkar. Dede Purba pun berharap agar formulir pendaftaran balon Bupati M Ali Yusuf Siregar dapat diserahkan kembali ke DPD Partai Golkar sebelum batas akhir pendaftaran, Selasa (23/4/24) mendatang.

Saat ini Bupati M Ali Yusuf Siregar merupakan Ketua DPD Partai NasDem Deli Serdang. Dirinya merupakan Bupati Deli Serdang sisa periode 2019-2024. Sebelumnya dia berpasangan dengan Bupati Ashari Tambunan yang mengundurkan diri karena maju menjadi anggota DPR RI dari PKB.

Related Articles

Latest Articles