7.6 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Tepis Kebocoran Kereta Whoosh, KCIC Jelaskan Penyebab Genangan

Jakarta, MISTAR.ID

Adanya kebocoran di Kereta Cepat Whoosh ditampik oleh PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC).

Itu menyusul adanya video yang diambil dan diposting oleh penumpang Whoosh, pada Jumat (12/4/24) yang memperlihatkan genangan air di lantai dan keadaan di luar kereta sedang turun hujan deras.

Disebutkan GM Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, air yang masuk ke dalam kereta diakibatkan tampias air hujan yang disertai angin kencang.

Baca juga:Media Asing Soroti Sisi Biaya Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung

“Ketika kejadian di Stasiun Tegalluar terdapat 1 rangkaian yang tengah melayani proses naik penumpang yakni rangkaian kereta G 1234. Adapun keadaan yang terimbas tampias air hujan terjadi di kereta 1 dan kereta 6,” kata Eva melalui keterangan resmi.

Keadaan ketika video diambil adalah iklim di area peron Stasiun Tegalluar dalam situasi hujan deras disertai angin kencang. Itu bersamaan sedang berlangsung proses keberangkatan yang menyebabkan semua pintu kereta harus terbuka.

Ini membuat air hujan terbawa angin kencang ke dalam kereta lewat pintu yang sedang terbuka. Petugas pun segera melakukan pengeringan di seluruh areal yang terdampak tampias air hujan.

Baca juga:18 Februari, Akses Tol ke Stasiun Kereta Cepat Halim Ditutup Permanen

Dalam tempo 5 menit, keadaan kereta 1 dan 6 yang terimbas tampias air hujan telah kembali kering seperti awalnya. (kcm/hm16)

Related Articles

Latest Articles