11.1 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Rizieq Shihab Tolak Penelusuran Kontak Erat Terkonfirmasi Covid-19, Ini Pernyataan Doni Monardo

Jakarta, MISTAR.ID
Penolakan penelusuran kontak erat yang dilakukan Habib Rizieq Shihab sangat disesalkan Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo.

Menurutnya, seharusnya Rizieq dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. “Kami meminta Saudara Rizieq sebagai tokoh masyarakat untuk kooperatif dan memberikan teladan dalam upaya penanggulangan pandemi Covid-19,” kata Doni dalam keterangan rilis Satgas Covid-19, Senin (30/11/20).

Sebelumnya, Doni telah menerima laporan dari Wali Kota Bogor Bima Arya dan Direktur Utama Rumah Sakit UMMI Andi Tata perihal apa yang telah dilakukan Rizieq.

Tak hanya Doni, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD juga menyesalkan tindakan dan sikap Rizieq yang menolak untuk penelusuran kontak, setelah dirinya pernah melakukan kontak erat dengan orang lain yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga:Lagi, Ratusan Massa Tolak Kedatangan Habib Rizieq

“Kami sangat menyesalkan sikap Saudara Rizieq Syihab yang menolak untuk dilakukan penelusuran kontak mengingat pernah melakukan kontak erat dengan pasien Covid-19,” kata Mahfud.

Menanggapi hal ini, ia mengatakan, bahwa pemerintah akan memberikan tindakan tegas bagi siapapun yang melanggar ketentuan dan membahayakan keselamatan serta kesehatan masyarakat.

Oleh sebab itu, Mahfud juga meminta kepada masyarakat agar dapat kooperatif sehingga penanganan Covid-19 dapat berhasil.

Baca Juga:Ingin Damai, FBTI Tolak Kedatangan Habib Rizieq Shihab

“Pemerintah akan melakukan langkah dan tindakan tegas bagi siapapun yang melanggar ketentuan yang membahayakan keselamatan dan kesehatan masyarakat,” tegas Mahfud.

Sebelumnya, Petinggi Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab diberitakan meninggalkan Rumah Sakit (RS) Ummi Kota Bogor Jawa Barat, Sabtu (28/11/20). Rizieq beserta sang istri menjalani perawatan di rumah sakit tersebut sejak, Rabu (25/11/20) malam. Namun, sejak Sabtu malam, keduanya sudah tidak lagi menjalani perawat.(ltn/hm10)

Related Articles

Latest Articles