Jusuf Kalla Terpilih Kembali jadi Ketua Umum PMI


jusuf kalla terpilih kembali jadi ketua umum pmi
Jakarta, MISTAR.ID
Muhammad Jusuf Kalla terpilih menjadi Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) periode 2024-2029.
Ia terpilih secara aklamasi dalam Sidang Pleno Kedua Musyawarah Nasional (Munas) ke-22 PMI 2024 yang digelar, pada Minggu (8/12/24).
Pimpinan sidang pleno, Adang Rochjana yang merupakan Ketua PMI Jawa Barat dalam keterangannya menyebut peserta yang menghadiri sidang saat itu berjumlah 490 peserta.
Baca juga: Dua Agen PMI Ilegal Diamankan Polisi, Pekerja Diminta Rp5 Juta Sekali Berangkat
Dan ke 490 peserta yang merupakan perwakilan dari 34 PMI provinsi dan satu Forum Relawan Nasional (Forelnas), memberikan tanggapan positif terhadap laporan pertanggungjawaban Jusuf Kalla.
Setelah sidang pleno menerima pertanggungjawabannya, Jusuf Kalla yang merupakan Wakil Presiden ke-10 dan ke 12 itu, diminta kembali untuk menjadi Ketua Umum PMI periode berikutnya.
Sebelumnya, dalam Munas ke-22 PMI yang akan berlangsung mulai tanggal 8 sampai dengan 10 Desember 2024 di Jakarta, terdapat dua calon ketua umum, yakni Jusuf Kalla dan Agung Laksono. (*/hm27)
PREVIOUS ARTICLE
Populasi Gajah Sumatera Semakin Mengkhawatirkan