Pemko Medan Apresiasi EcoFriendly Board & Jestham Bagikan 2.000 Karung Beras di Belawan
pemko medan apresiasi ecofriendly board jestham bagikan 2000 karung beras di belawan
Medan, MISTAR.ID
Pemko Medan memberikan apresiasi atas kepedulian Ecofriendly Board yang bekerjasama dengan Jestham membagikan sebanyak 2.000 karung beras kepada masyarakat yang membutuhkan di Kecamatan Medan Belawan.
Apresiasi tersebut disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution, diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Medan, Agus Suriyono saat menghadiri acara bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Taman Bunga JNT Express, Kecamatan Medan Belawan, Rabu (5/6/24).
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Ecofriendly Board dan Jestham yang memberikan perhatian kepada masyarakat yang kurang mampu dengan memberikan bantuan beras 5 Kg. Semoga ini bermanfaat bagi masyarakat kita,” kata Agus.
Baca Juga : Pemko Medan Segera Terapkan Parkir Berlangganan, Jukir Digaji UMK
Agus berharap ke depan stakeholder di Kota Medan, khususnya di Kecamatan Medan Belawan banyak yang mengikuti jejak Ecofriendly Board dan Jestham yang terus menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat.
“Kolaborasi bersama antara Pemko Medan dengan stakholder sangat dibutuhkan dalam membantu masyarakat Kota Medan,” katanya.
Sebelumnya, Tom Sinaga selaku CEO Ecofriendly Board menjelaskan, dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia, pihaknya bersama Jestham dan Pemko Medan memberikan bantuan kepada masyarakat pra sejahtera yang berdomisi di Kecamatan Medan Belawan.
“Ada 2.000 karung beras yang kita bagikan kepada masyarakat hari ini, ditambah uang saku sebesar Rp20.000 untuk setiap keluarga,” jelasnya. (rahmad/hm24)