17.5 C
New York
Monday, April 29, 2024

Harimau Mati di Medan Zoo Bukti Buruknya Kinerja PD Pembangunan

Medan, MISTAR.ID

Kasus matinya seekor Harimau Sumatera jantan berusia 11 tahun bernama Erha di Kebun Binatang Medan (Medan Zoo) menjadi perhatian Komisi III DPRD Kota Medan. Kejadian ini pun menggambarkan buruknya kinerja PUD Pembangunan selaku pengelola Medan Zoo.

“Matinya seekor Harimau ini menjadi bukti tidak terurusnya Medan Zoo. Kita sangat menyesalkan kinerja PUD Pembangunan Kota Medan sebagai BUMD Kota Medan yang mengelola Medan Zoo,” ujar Anggota Komisi III DPRD Medan, Irwansyah, Rabu (8/11/23).

Politisi NasDem ini mengatakan, kondisi Medan Zoo saat ini memang sangat memprihatinkan. Selain terkesan kotor, minimnya fasilitas di sana juga membuat Medan Zoo tampak kian jauh dari kata menarik, sehingga minat pengunjung semakin rendah.

“Kalau kita ke Medan Zoo, isi kandang itu kebanyakan unggas, itu pun kondisinya kotor dan bau. Ini bukti tidak terurusnya Medan Zoo. Yang menarik paling hanya Harimau, dan sayangnya koleksi Harimau di sana semakin sedikit dengan matinya satu ekor Harimau kemarin,” katanya.

Baca Juga : Harimau Sumatera yang Meronta di Simalungun Masih Dalam Pemulihan

Dijelaskan Irwansyah, kondisi Medan Zoo yang memprihatinkan tersebut sejatinya telah terjadi cukup lama. Untuk itu, DPRD Medan mendukung Pemko Medan untuk mengubah status seluruh BUMD Pemko Medan dari Perusahaan Daerah (PD) menjadi Perusahaan Umum Daerah (PUD).

“Hal itu dilakukan, agar setiap BUMD dapat bekerja sama dengan investor ataupun pihak ketiga. Namun faktanya setelah sekian lama berubah menjadi PUD, PUD Pembangunan tetap tidak mampu membawa Medan Zoo ke arah yang lebih baik. Hingga saat ini Medan Zoo tetap tidak punya investor dan kondisinya semakin memprihatinkan,” katanya.

Ke depan, Irwansyah berharap Pemko Medan memberikan perhatian lebih terhadap kinerja PUD Pembangunan Kota Medan yang saat ini dipimpin oleh Plt Dirut. “Medan Zoo ini adalah kebun binatang milik Pemko Medan yang seharusnya menjadi kebanggaan warga Kota Medan. Harusnya Pemko Medan bisa berbuat lebih banyak dalam hal ini,” tuturnya.

Baca Juga : Kronologi Harimau Sumatera Terkena Jerat Babi Hutan di Simalungun

Selanjutnya, Irwansyah juga meminta Pemko Medan untuk membangun infrastruktur di Medan Zoo dan kawasan menuju Medan Zoo sekitarnya.

“Dengan begitu, diharapkan dapat menarik minat investor untuk berinvestasi di Medan Zoo. Pemko Medan, khususnya PUD Pembangunan harus bekerja keras untuk mendatangkan investor. Kita tidak boleh membiarkan kondisi Medan Zoo terus terpuruk seperti ini,” pungkasnya. (rahmad/hm24)

Related Articles

Latest Articles