9.3 C
New York
Saturday, May 4, 2024

ASEAN Chairmanship 2023 Dorong Penggunaan Mata Uang Lokal

Medan, MISTAR.ID

Kepala Departemen Internasional Bank Indonesia, Rudy Brando Hutabarat mengatakan bahwa ASEAN Chairmanship memberikan peluang untuk memperkuat kapasitas dan kapabilitas kelembagaan ASEAN.

Terutama dalam membentuk tatanan kawasan yang mendasarkan pada multilateralisme dan nilai-nilai inklusivitas.

“Pada momentum Keketuaan ASEAN 2023 juga diharapkan agar tumbuh lebih cepat. Salah satunya melalui digitalisasi dan lebih produktif. Salah satunya dalam penggunaan QRIS,” katanya.

Baca juga: Pekan Syariah Bank Indonesia, Dukung Akselerasi Pengembangan Ekonomi Syariah di Sumut

Lanjut Rudy, disediakan pula pelayanan penggunaan BI Fast dengan biaya admin sedikit. Namun, menurutnya proses payment jadi lebih baik.

“Sehingga perputaran uang jadi lebih cepat ya,” katanya dalam kegiatan pelatihan wartawan ekonomi dan bisnis yang digelar Kantor Perwakilan Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Sumatera Utara (Sumut) di Sabang 23-25 Juni 2023.

Selain itu, penggunaan mata uang lokal saat transaksi perdagangan antar dua negara agar dilakukan dalam mata uang masing-masing negara tanpa melalui USD. Dengan mendorong penggunaan mata uang lokal, maka menjadi salah satu meningkatkan stabilitas nilai tukar Rupiah.

Baca juga: Bank Indonesia Luncurkan Buku Pedoman Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Inklusif

“Pun meningkatkan resiliensi pasar keuangan domestik dan hubungan perdagangan, serta investasi dengan negara mitra,”lanjut Rudy.

Kemudian, masih kata Rudy, dampak lain penggunaan mata uang lokal, yakni ada perkembangan pasar mata uang lokal negara di kawasan dan pengembangan akses (partisipasi) pelaku pasar.

“Juga efisiensi biaya transaksi dan diversifikasi eksposur mata uang,” paparnya pada wartawan. (Anita/hm20)

Related Articles

Latest Articles