23.9 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Rusia Bantah Tuduhan Negara Barat Soal Keterlibatan Atas Kematian Pimpinan Wagner Grup

Moskow, MISTAR.ID

Bos tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin, diduga tewas dalam dalam kecelakaan pesawat, Rabu (23/8/23). Ada dugaan negara -negara Barat bahwa Rusia terlibat dalam peristiwa tersebut.

Namun Pemerintah Rusia dengan tegas membantah tuduhan tersebut merupakan “kebohongan mutlak”. Tetapi tanggapan ini belum menjadi jawaban resmi membantah tuduhan itu. Rusia masih menunggu hasil DNA Prigozhin keluar.

Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov dengan tegas mengatakan, spekulasi yang dituduhkan negara -negara Barat terhadap Rusia merupakan kesalahan besar dan sekaligus kebohongan mutlak.

Baca juga:Prigozhin Tewas Kecelakaan Pesawat, Group Wagner Ultimatum Kremlin

Menurutnya, peristiwa kecelakaan pesawat tersebut perlu diinvestasi dan harus dibuktikan dengan fakta-fakta. Oleh karena itu, yang terpenting sekarang ini adalah menunggu tes dan hasil penyelidikan.

“Tentu saja, di Barat, semua spekulasi ini disajikan dari sudut pandang yang sudah diketahui,” kata Peskov, Jumat (25/8/23).

Baca juga:Sekutu Wagner Group Menuding Rusia Penyebab Jatuhnya Pesawat yang Membawa Yevgeny Prigozhin

Diketahui, satu unit pesawat pribadi jenis Embraer Legacy jatuh di daerah Tver, Rusia pada Rabu (23/8/23). Sebelum terhempas dari ketinggian 8.000 kaki menuju tanah, pesawat yang ditumpangi sebanyak 9 orang itu sempat menukik tajam 30 detik.

Selain pimpinan Wagner, ada nama orang kepercayaan Yevgeny Prigozhin.(cnn/hm17)

Related Articles

Latest Articles