25.5 C
New York
Tuesday, July 2, 2024

Pemukim Ekstremis Israel di Tepi Barat Palestina Kena Sanksi dari Pemerintah Kanada

Hingga saat ini, Pemerintah Kanada masih terus menentang keras perluasan pemukim ilegal Israel di Tepi Barat hingga Yerusalem Timur. Menteri Luar Negeri Kanada, Melanie Joly meminta agar pihak berwenang setempat bisa memastikan perlindungan bagi para warga sipil di Tepi Barat.

“Kami menyerukan pihak berwenang untuk memastikan perlindungan warga sipil dan meminta pertanggungjawaban pelaku kekerasan itu,” ujar Melanie.

Sanksi ini keluar hanya satu bulan setelah sanksi pertama yang serupa dan dikeluarkan oleh Kanada bersama dengan Inggris, Prancis, Uni Eropa, dan Amerika Serikat seperti dilansir AFP.

Baca juga : Amerika Serikat Umumkan Larangan Visa Bagi Pelaku Kekerasan di Tepi Barat

Ketujuh orang individu yang dikenakan sanksi itu yakni Ben Sion Gopstein, pendiri Lehava; Daniella Weiss, aktivis pemukim veteran; Einan Ben-Nir Amram Tanjil; Elisa Yered; Ely Federman; Meir Mordechai Ettinger; Shalom Zicherman.

Sedangkan lima entitas yang dikenai sanksi oleh Kanada yaitu Asosiasi Amana (yang aktif melobi dan membangun pemukiman Israel di Tepi Barat), Hilltop Youth, Lehava, Moshe’s Farm, Zvi’s Farm. (kumparan/hm18)

Related Articles

Latest Articles