20 C
New York
Wednesday, June 12, 2024

Berkas Perkara Kecurangan Seleksi PPPK Langkat Segera Dilimpahkan ke Jaksa

Medan, MISTAR.ID

Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) segera melimpahkan berkas perkara 2 tersangka kasus kecurangan seleksi PPPK di Kabupaten Langkat paling lama dua minggu ke depan.

“Kalau untuk pelimpahan berkas perkara sebagaimana tadi saya sampaikan di depan, dalam tempo dua minggu ini kemungkinan sudah kita kirimkan kejaksaan,” kata Kanit 3 Subdit III Tipikor Ditrreskrimsus Polda Sumut, AKP Rismanto J Purba, Rabu (5/6/24).

Rismanto menambahkan jika adanya pelimpahan berkas kepada kejaksaan, bukan karena adanya desakan dari LBH Medan dan guru honorer yang melakukan unjuk rasa di Polda Sumut. Menurutnya, pelimpahan ini memang sesuai alur penyidikan yang hampir tuntas.

“Bukan karena desakan. Tetapi memang sudah pada tahap ending penyidikan terkait dua tersangka ini dan sudah akan kita finishing dengan mengirim berkas perkara ke jaksa dalam rangka pra penuntutan,” terangnya.

Baca Juga : Guru Honorer Nilai Polda Sumut Tak Becus Tangani Kecurangan PPPK Langkat

Dia mengatakan, kasus kecurangan seleksi PPPK di Langkat akan ditangani Polda Sumut hingga tuntas karena merupakan atensi. Selain itu, polisi akan menyelesaikan perkara ini karena yakin kasus serupa pernah ditangani.

“Oleh karenanya, kami memastikan kami sangat serius menangani perkara ini karena kita juga penyidik yang di Madina. Semua kita tangani dengan baik dan serius. Tetapi kita dalam pembuktian, dalam hal ini pidana tentu kita harus mengikuti kaidah-kaidah dan hukum pembuktian,” ucapnya.

40 Saksi Diperika

Rismanto juga menuturkan dalam penyidikan perkara ini pihaknya telah memeriksa sebanyak 40 saksi. Dari 40 saksi, lanjut Rismanto, ada sejumlah nama pejabat di Kabupaten Langkat yang dipanggil.

“Ada banyak saksi yang sudah kita mintai keterangan kita periksa total hampir 40 lebih ya. Dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) sudah, kepala dinas pendidikan sudah dan yang lainnya,” bebernya.

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles