Sunday, April 20, 2025
home_banner_first
EKONOMI

Pengamat Ekonomi USI Sampaikan Tips terkait Utang sebagai Solusi Finansial

journalist-avatar-top
Selasa, 15 April 2025 15.42
pengamat_ekonomi_usi_sampaikan_tips_terkait_utang_sebagai_solusi_finansial

Ilustrasi, Utang. (f:ist/mistar)

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Utang sering kali dianggap sebagai momok menakutkan bagi banyak orang.

Namun anggapan ini tidak sepenuhnya tepat, berhutang untuk keperluan tertentu bisa menjadi solusi finansial yang efektif asal dilakukan dengan bijaksana.

Pengamat Ekonomi Universitas Simalungun (USI), Dr. Darwin Damanik mengatakan ada tips bijak berutang yang dapat membantu dalam menggunakan dana pinjaman untuk kepentingan produktif, seperti tambahan modal bisnis atau investasi lain yang menguntungkan.

"Ada beberapa tips bijak dalam berhutang seperti melakukan survei penawaran terbaik, batasi jumlah pinjaman, buat rencana tertulis untuk melunasi utang dan gunakan uang pinjaman untuk keperluan produktif," ucapnya, kepada Mistar.id Selasa (15/4/2025).

Survei Penawaran Terbaik

Survei penawaran terbaik, kata Darwin, langkah pertama yang harus dilakukan sebelum memutuskan untuk berutang adalah melakukan survei penawaran terbaik.

Di era digital ini, banyak lembaga finansial yang menawarkan Kredit Tanpa Agunan (KTA), serta jenis pinjaman lainnya.

Pastikan melakukan pencarian secara cermat untuk menemukan fasilitas pinjaman yang sesuai dengan kebutuhan.

"Usahakan untuk memilih pinjaman dengan bunga rendah dan tenor yang fleksibel, sehingga kamu tidak akan merasa terbebani saat melunasi cicilan setiap bulannya," ujar Darwin.

Batasi Jumlah Pinjaman

Selanjutnya, Darwin mengatakan, salah satu kesalahan umum yang sering dilakukan adalah meminjam uang dalam jumlah terlalu besar.

Oleh karena itu, penting untuk membatasi jumlah pinjaman sesuai kebutuhan. Idealnya, cicilan utang per bulan tidak boleh melebihi 30 persen dari total pendapatan bulanan.

"Jika kamu sudah memiliki kewajiban cicilan lain, seperti cicilan rumah atau kendaraan, persentase tersebut sebaiknya lebih kecil lagi. Dengan cara ini, kamu dapat menghindari kesulitan finansial dan menjaga kesehatan keuanganmu tetap stabil," tutur Darwin.

Rencana Tertulis Untuk Melunasi Hutang

Agar proses pelunasan utang berjalan lancar, kata Darwin, buatlah rencana tertulis untuk melunasi utang.

Luangkan waktu untuk memeriksa kemampuan finansial dan membandingkannya dengan cicilan utang yang harus dibayar.

"Jangan sampai kamu mengalami kesulitan finansial hanya karena cicilan utang yang terlalu besar," katanya.

Penting untuk memproyeksikan proses pelunasan dengan cara yang benar agar utang dapat dilunasi tepat waktu.

Selain itu, jangan lupa untuk menyisihkan dana darurat untuk memenuhi kebutuhan tak terduga yang mungkin muncul.

Uang Pinjaman Untuk Keperluan Produktif

"Sekali lagi, berhutang bukanlah sesuatu yang perlu ditakutkan asalkan kamu mampu melunasinya, gunakanlah uang hasil pinjaman untuk hal-hal yang penting dan produktif," kata Darwin.

Investasi dalam bisnis, pendidikan, atau pengembangan keterampilan dapat memberikan keuntungan jangka panjang, membuat keputusan berutangmu menjadi langkah yang cerdas.

"Dengan menerapkan tips bijak berutang ini, kamu dapat menggali potensi finansial mu tanpa merasa tertekan oleh hutang. Ingat, kunci utama adalah berutang secara bijaksana dan bertanggung jawab. Selamat meraih tujuan keuanganmu dengan cara yang cerdas," tutur Darwin mengakhiri. (abdi/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES