Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
EKONOMI

DPRD Dorong Pemprov Sumut Dukung Ekonomi Lokal Pemkab Dairi

journalist-avatar-top
Jumat, 25 April 2025 17.30
dprd_dorong_pemprov_sumut_dukung_ekonomi_lokal_pemkab_dairi

Wakil Ketua DPRD Sumut fraksi PKS, Salman Alfarisi. (f:ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara (Sumut), Salman Alfarisi mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut untuk mendukung upaya terobosan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Dairi pada sektor ekonomi lokal.

"Kabupaten Dairi ini salah satu wilayah yang perlu kita perhatikan. Kemarin saya ketemu dengan Bupati Dairi, Vickner Sinaga. Beliau berharap Pemprovsu dapat mendukung sektor ekonomi lokal pada wilayah tersebut," ucapnya pada Mistar, Jumat (25/4/2025).

Politisi Partai Kesejahteraan Sosial itu menilai Kabupaten Dairi layak didukung pada sektor ekonomi lokal setelah dirinya melihat secara langsung potensi pertumbuhan ekonomi pada wilayah tersebut.

"Di sana ada budidaya tanaman nilam, penggalaan konsumsi produk pertanian lokal dan revitalisasi Pasar Sumbul," ujarnya.

Menurutnya, Dairi juga menjadi salah satu sentra penghasil kopi Sumut melalui ciri khas kopi sidikalangnya dan penghasil sayuran.

"Untuk itu, kami akan mendorong Pemprovsu sangat dibutuhkan pada Kabupaten Dairi, untuk mencapai pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat yang kita inginkan," tutur mantan anggota DPRD Medan itu.

Salman mengatakan hal yang sangat diperlukan merupakan supervisi dari Pemprovsu kepada Dairi, agar upaya tersebut mendapatkan dukungan kebijakan dan anggaran.

Salman juga berharap pembangunan infrastruktur juga sangat dibutuhkan segera mungkin di Kabupaten Dairi. Hal itu dibuktikan berdasarkan hasil amatannya saat melaksanakan kunjungan kerja pada beberapa waktu lalu.

"Kita berharap, Dairi ini juga maju dari segi infrastruktur. Jika infrastrukturnya mendukung, pertumbuhan ekonomi juga akan meningkat," ucapnya. (ari/hm18)

REPORTER:

RELATED ARTICLES