Sunday, May 18, 2025
home_banner_first
EKONOMI

Bulog Sumut Sudah Serap 31.000 Ton Gabah Petani

journalist-avatar-top
Minggu, 18 Mei 2025 17.27
bulog_sumut_sudah_serap_31000_ton_gabah_petani

Pimpinan Kantor Wilayah (Kanwil) Bulog Sumatera Utara (Sumut), Budi Cahyanto. (f:amita/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Realisasi serapan gabah petani yang dilakukan Perum Bulog Sumatera Utara (Sumut) hingga Sabtu (17/5/2025) sudah tembus 31.000 ton. Angka ini telah mendekati target akhir Mei sebesar 32.620 ton Gabah Kering Panen (GKP).

“Kami optimis target bisa tercapai sampai akhir bulan ini,” ujar Pimpinan Kanwil Bulog Sumut, Budi Cahyanto, kepada Mistar, Minggu (18/5/2025).

Target penyerapan tersebut setara dengan 16.837 ton beras, dan menurut Budi, tidak akan ada revisi target ke atas.

Bulog tetap komitmen membeli gabah petani dengan harga yang ditetapkan pemerintah, yakni Rp6.500 per kilogram.

“Tidak ada penambahan target. Tapi, meski nanti target tercapai, Bulog Sumut tetap akan menyerap gabah dari petani selama mereka masih panen dan menjual ke kami,” tuturnya. (amita/hm25)

REPORTER: