0.8 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Mantan Suami Model Hong Kong Abby Choi Didakwa Atas Pembunuhan

Hong Kong, MISTAR.ID

Mantan suami dan mantan mertua sosialita Hong Kong Abby Choi muncul di pengadilan. Mereka didakwa sehubungan dengan pembunuhannya. Mereka yang didakwa termasuk mantan suaminya Alex Kwong, saudara laki-laki Kwong, Anthony, dan ayah mereka Kwong Kau.

Sementara ibu mertua Abby Choi juga didakwa menghalangi kasus tersebut. Semuanya ditolak jaminannya. Wanita berusia 28 tahun itu dilaporkan hilang pada Rabu – detail pembunuhannya yang mengerikan telah mengejutkan Hong Kong. Kisah ini berisi detail yang mungkin membuat beberapa pembaca merasa sedih.

Kepala Choi ditemukan di sebuah rumah tiga lantai di distrik pedesaan Tai Po pada Minggu. Penemuan terjadi beberapa hari setelah bagian tubuhnya yang lain ditemukan di lokasi yang sama – kira-kira 27 kilometer dari tempat dia terakhir terlihat di Kota Kowloon pada Selasa. Alat pengiris daging dan gergaji listrik juga ditemukan di tempat kejadian.

Baca juga: Sosialita Hong Kong Abby Choi Tewas Dimutilasi, Potongan Tubuhnya Ditemukan di Panci Sup

Inspektur polisi Alan Chung mengatakan kepada media bahwa diyakini Choi dan mantan mertuanya memiliki banyak perselisihan keuangan yang melibatkan “jumlah besar”.

“Alex Kwong ditangkap pada hari Sabtu ketika mencoba meninggalkan kota dengan perahu,” kata polisi. “Orang tua dan kakak laki-lakinya ditahan sehari sebelumnya,” sebut polisi.

Choi memiliki dua anak dengan Alex Kwong. Dia baru-baru ini muncul di sampul L’Officiel Monaco – majalah mode dan gaya hidup mewah – dan dilaporkan sebagai sosialita terkenal di Hong Kong. (medcom/hm09)

Related Articles

Latest Articles