11.6 C
New York
Sunday, April 28, 2024

Sri Mulyani Optimistis Pertumbuhan Ekonomi 5,7 Persen pada 2024

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati optimistis target pertumbuhan ekonomi Indonesia sebesar 5,7 persen pada tahun 2024 dapat tercapai. Hal itu disampaikannya pada Rapat Paripurna DPR RI di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (30/5/2023).

“Kerangka kebijakan ekonomi makro dan pokok kebijakan fiskal pada RAPBN 2024 disusun dengan mempertimbangkan berbagai dinamika global,” ujarnya. Menurut Menkeu, hal ini diharapkan dapat mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

“Transformasi ekonomi harus menciptakan struktur yang lebih produktif, bernilai tambah, dan lebih inklusif,” katanya. Artinya, lanjut Sri Mulyani, tidak bergantung pada satu sektor tertentu.

Selain target pertumbuhan ekonomi, Menkeu juga menyampaikan asumsi indikator lain yang mendasari RAPBN 2024. Misalnya tingkat inflasi berada pada kisaran 3,5 persen per tahun serta nilai rupiah terhadap dolar Amerika sebesar Rp14.700-Rp15.300.

Rapat Paripurna DPR itu sendiri mengagendakan tanggapan pemerintah terhadap pandangan fraksi-fraksi terkait RAPBN 2024. Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan seluruh telah kerangka kebijakan ekonomi makro dan fiskal.

Baca juga: Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2023 Naik Jadi 5 Persen

Dalam pandangannya, Fraksi PDIP menyoroti pemberian bansos dan subsidi harus lebih efektif dan tepat sasaran. Sedangkan Fraksi Golkar memberi catatan untuk dilakukannya reformasi struktural, birokrasi, perpajakan, dan keuangan. (KBRN, hm19)

Related Articles

Latest Articles