12 C
New York
Wednesday, May 1, 2024

SpaceX Meledak Saat Uji Coba Peluncuran Pesawat Antariksa di Texas

Texas, MISTAR.ID

Pesawat antariksa buatan SpaceX, Starship meledak beberapa menit setelah diluncurkan saat uji coba di Texas, Amerika Serikat pada Kamis (20/4/23). Mengutip media, Starship mulai diluncurkan pada pukul 08.33 waktu setempat di Starbase SpaceX di Boca Chica, Texas. Mulanya terlihat terbang sebagaimana mestinya.

Namun, saat sudah berada di ketinggian, Starship yang memiliki panjang 120 meter itu terlihat berputar lalu meledak. Starship meledak empat menit setelah diluncurkan. Media melaporkan Starship sempat mencapai ketinggian 39 kilometer setelah diluncurkan. Akan tetapi, Starship meledak sebelum sampai tahap pelepasan roket.

Media menyebut dua sistem roket pendorong yakni Super Heavy dengan pesawat antariksa tidak terpisah dengan sempurna sehingga mengakibatkan ledakan. Dalam rencana awal, roket pendorong Super Heavy akan mendarat di Teluk Meksiko sekitar delapan menit setelah lepas landas.

Baca juga: Mei, SpaceX Kirim Astronot NASA ke Luar Angkasa

Lalu wahana antariksa bagian atas Starship akan mengitari Bumi sebagian untuk kemudian mendarat di Samudra Pasifik dekat Hawaii sekitar 90 menit setelah peluncuran. Namun semuanya tidak berjalan sesuai dengan yang direncanakan.

Sebelumnya, SpaceX sudah menyatakan bahwa peluang keberhasilan dalam uji coba peluncuran Starship cenderung rendah. Tujuan uji terbang ini pun mengumpulkan data terlebih dahulu.

“Dengan uji coba seperti ini, kesuksesan diukur dari seberapa banyak yang bisa kita pelajari, yang akan menginformasikan dan meningkatkan probabilitas kesuksesan di masa depan seiring dengan pesatnya pengembangan Starship,” tulis SpaceX dalam deskripsi misinya, dikutip dari Space.

Starship rencananya bakal digunakan sebagai kendaraan yang dapat digunakan sepenuhnya (semacam pesawat ulang-alik) untuk misi ke Bulan, Mars, dan objek antariksa lain. (cnn/hm09)

Related Articles

Latest Articles