21.5 C
New York
Saturday, June 29, 2024

Harga Bahan Pokok Masih Mahal, Pengamat: Rakyat Lagi Susah, Dimana Pemerintah?

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Pada saat ini harga bahan pokok terus naik, hal ini telah menjadikan beban hidup masyarakat semakin bertambah. Pengamat ekonomi Universitas Simalungun, Darwin Damanik mengatakan Harga bahan pokok masih mahal di pasar tradisional disebabkan paling utama pada produksi yang berkurang dan distribusinya yang terhambat.

“Dari sisi ekonomi, permintaan bawang dan cabai yang tetap tinggi pada masyarakat, tetapi stoknya sedikit atau berkurang karena faktor cuaca di beberapa daerah menyebabkan kelangkaan atau stok yang tidak mencukupi di pasar yang akhirnya membuat harga bawang dan cabai dalam beberapa bulan ini menjadi mahal,” ujarnya kepada mistar.id, Kamis (2/4/24).

Menurutnya, jika harga bahan pokok tetap mahal pastinya inflasi pun terjadi sehingga masyarakat akan mengurangi konsumsi akan bahan pokok tersebut karena daya beli masyarakat berkurang.

Baca juga: Kenaikan Bahan Pokok Bikin Mahasiswa Perantauan Ambil Langkah ini

“jika harga bahan pokok ini terus menerus naik pasti akan terjadi inflasi yang tinggi, karena bahan pokok masuk dalam 11 kelompok pengeluaran dalam perhitungan inflasi (IHK) oleh BPS yaitu Kelompok Makanan, Minuman, dan Tembakau Kelompok 1,” jelasnya.

Lanjutnya, terkait hal ini sudah seharusnya pemerintah wajib segera membuat kebijakan dalam menstabilkan harga bahan pokok dipasar melalui TPID.

“Pemerintah bisa melakukan operasi pasar agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan akan bahan pokok tersebut dengan harga yang terjangkau,” pungkasnya.

Ia menambahkan, Inflasi yang rendah dan stabil merupakan prasyarat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan yang pada akhirnya memberikan manfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Pentingnya pengendalian inflasi didasarkan pada pertimbangan bahwa inflasi yang tinggi dan tidak stabil memberikan dampak negatif kepada kondisi sosial ekonomi masyarakat,” jelasnya. (Abdi/hm20)

Related Articles

Latest Articles