29.7 C
New York
Monday, July 8, 2024

Timnas U-17 Tahan Imbang Ekuador Tuai Pujian, Fisik Jadi Sorotan

Jakarta, MISTAR.ID

Timnas Indonesia U-17 berhasil menahan imbang Timnas Ekuador U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Masyarakat Indonesia memberikan pujian sambil memberi sorotan untuk kondisi fisik Garuda Muda.

Pada pertandingan pertama Grup A yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (10/11/23) malam, Indonesia vs Ekuador berakhir imbang 1-1. Indonesia yang cuma punya dua attempts on target mampu bikin gol duluan pada menit ke-22 lewat Arkhan Kaka Purwanto. Enam menit kemudian Allen Obando menyamakan skor.

Sama-sama berbagi poin, Indonesia dan Ekuador sementara berada di posisi kedua serta ketiga. Di puncak ada Maroko dengan tiga poin usai mengalahkan Panama 2-0.

Pertandingan perdana Indonesia di Piala Dunia U-17 ini tentu menjadi perhatian masyarakat. Reaksi netizen Indonesia sungguh beragam, namun mampu membuat momen laga ini menjadi trending topic di Twitter/X seperti dipantau, Jumat (10/11/23).

Baca Juga : Cetak Sejarah, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia U-17 2023

#TimnasDay menjadi puncak trending topic Twitter/X dengan 3.150 tweet. Lalu ada #PialaDuniaU17 diikuti Ekuador dengan 5.680 tweet. Setelah itu ada #WorldCupU17 dengan 4.570 tweet. Ikram Al Giffari juga masuk trending topic dengan 4.005 postingan, lalu Arkhan Kaka dengan 2.036 cuitan dan Fisik dengan 10.900 tweet. Banyak netizen mengomentari kondisi fisik Timnas U-17.

Inilah beberapa komentar mereka di lini masa Twitter/X:

“Not bad 🙏 #Garudamuda persembahan Hari Pahlawan 💪💪💪,” kata @rachm***.

“Well played Indonesian team @FIFAWorldCup #PialaDuniaU17,” @Silaen***.

“Bisa nahan seri + cetak gol lawan Ekuador malam ini udah lumayan kabar baik. #TimnasDay #PialaDuniaU17,” kata @kamar_a***.

Baca Juga : Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Jadi ‘Kuda Hitam’

“Stamina Pemain U17 parah kali, saya tidak tahu itu faktor Usia atau latihan mereka tidak seperti latihan bersama STY #PialaDuniaU17 #TimnasIndonesia #timnasday,” komentar @rizkiriswa***.

“Ini kelas turnamen besar, butuh ketahanan fisik dan kekuatan mental. Semoga lolos grub #TimnasDay,” kata @BlvckReve***. (dtc/hm24)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles