18.8 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Evaluasi Jelang Putaran Kedua, PSMS Coret Lima Pemain

Medan, MISTAR.ID

Setelah meraih hasil yang kurang memuaskan di putaran pertama, tim berjuluk Ayam Kinantan PSMS, berbenah. Sebanyak lima orang pemain dicoret atau diputus kontraknya jelang putaran kedua bergulir.

Kelima pemain yang dicoret tersebut yakni Defri Riski, Andri Muladi, Yudha Riski Irawan, Putra Chaniago, dan Dwi Andika Cakra Yudha. Kelimanya juga sudah berpamitan kepada tim pelatih dan manajemen sejak, Jumat (27/10/23).

Dengan dicoretnya lima pemain tersebut, saat ini PSMS memiliki 24 pemain setelah kedatangan Guntur Triaji jelang putaran pertama berakhir. Sementara, kiper ketiga PSMS Habbi Ilyasa telah dipinjamkan ke klub lain.

Pelatih PSMS Miftahudin Mukson menegaskan, keluar-masuknya pemain di tim sepakbola merupakan hal yang wajar dan merupakan konsekuensi dari evaluasi manajemen.

Baca juga: PSMS Didenda Akibat Suporter Hadir di Laga Tandang, Ini Kata Manajemen

“Pemain dan pelatih keluar-masuk tim itu wajar dan biasa saja, semua adalah bagian dari hasil evaluasi. Itu juga merupakan bagian dari kebutuhan tim untuk menjadi lebih baik,” ujar Miftahudin, Sabtu (28/10/23)

Hal senada disampaikan Direktur Utama (Dirut) PT Kinantan Medan Indonesia (KMI), Arifuddin Maulana Basri. Arifuddin mengatakan, pencoretan pemain PSMS dilakukan setelah tim pelatih melakukan evaluasi.

“Evaluasi dari staf pelatih, lalu berkoordinasi dengan seluruh pihak termasuk dirtek (direktur teknik), semua perangkat tim. Yang dicoret bukan pemain yang jelek, tetapi memang bukan pemain yang kita butuhkan untuk tim ini,” ungkapnya.

Related Articles

Latest Articles