Friday, January 24, 2025
logo-mistar
Union
TAPANULI BAGIAN UTARA

Usai Paparkan Kinerja di Kemendagri, Pj Bupati Taput Akui Adanya Kendala

journalist-avatar-top
By
Thursday, January 23, 2025 19:58
33
usai_paparkan_kinerja_di_kemendagri_pj_bupati_taput_akui_adanya_kendala

Pj Bupati Taput paparkan kinerja triwulan di Kemendagri (f:ist/mistar)

Indocafe

Taput, MISTAR.ID

Tiga poin hasil kinerja triwulan III dipaparkan Penjabat (Pj) Bupati Tapanuli Utara, Dimposma Sihombing kepada evaluator Inspektorat Jenderal Kemendagri RI di Jakarta.

Ketiga poin itu adalah pengendalian inflasi, penanganan stunting, hingga penyerapan anggaran, di mana Indeks Perkembangan Harga (IPH) Taput relatif stabil dan mengalami perbaikan setiap minggu.

"Untuk penanganan stunting, ke depan, kita akan melanjutkan 39 kegiatan untuk intervensi spesifik, koordinasi, hingga monitoring," terangnya.

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Dimposma memparpakan apa saya upaya yang diterapkan dalam menekan angka pengangguran terbuka, dan dalam mengatasi kemiskinan ekstrem, serta menjelaskan kondisi penyerapan anggaran, dan untuk mencapai peningkatan kinerja.

Sementara kendala yang dialami untuk melaksanakan program kerja, yang disampaikan evaluator adalah soal keterbatasan anggaran serta permasalahan lainnya.

Penjelasan 5 indikator yang dipaparkan mendapatkan apresiasi serta masukan dan saran untuk perbaikan ke depan dari evaluator.

"Kita akan terus melakukan perbaikan dan mencoba inovasi untuk mendorong peningkatan pembangunan Tapanuli Utara," kata Pj Bupati Dimposma.

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung

RELATED ARTICLES