20.4 C
New York
Wednesday, June 12, 2024

Wabub Pakpak Bharat Minta OPD Tingkatkan Perencanan Pembangunan Berkualitas

Pakpak Bharat, MISTAR.ID

Wakil Bupati Pakpak Bharat Dr.H.Mutsyuhito Solin,M.PD. menekankan untuk meningkatkan perencanaan pembangunan Kabupaten Pakpak Bharat yang berkualitas. Pembangunan itu melalui inovasi dan kreativitas OPD dengan core values sada (solutif, adgile, disiplin dan amanah dengan melakukan kolaborasi APBD Kabupaten dan APBDES untuk peningkatan pendapatan perkapita dari sektor pertanian.

Hal ini disampaikannya saat membuka pelaksanaan konsultasi publik dan forum lintas perangkat daerah penyusunan RKPD Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2023 di Aula Rapat Bapelitbangda Kab.Pakpak Bharat,Sindeka Salak,Rabu (23/02/22)

Mutsyuhito mengatakan konsultasi publik memperoleh masukan dan saran dalam membahas penyusunan rancangan awal RKPD bersama dengan perangkat daerah dan para pemangku kepala  kepentingan. Selanjutnya forum lintas perangkat daerah merupakan wahana antar pihak-pihak yang langsung atau tidak langsung mendapatkan manfaat atau dampak dari program dan kegiatan perangkat daerah sebagai wujud dari pendekatan partisifatif perencanaan pembangunan daerah.

Baca juga:Pemkab Pakpak Bharat Gelar FGD untuk Matangkan Data Publikasi OPD

Melalui konsultasi publik dan forum lintas perangkat daerah, Mutsyuhito berharap dapat menyelaraskan program dan kegiatan perangkat daerah dengan hasil musrenbang di kecamatan. disamping itu juga dapat lebih mempertajam indikator dan target kinerja program dan kegiatan.

“Selain itu, forum ini juga diharapkan dapat menyelaraskan program dan kegiatan perangkat daerah maupun antar perangkat daerah dan dalam pelaksanaan diskusi kelompok nantinya yang merupakan bagian dari konsultasi publik dan forum lintas perangkat daerah,para pimpinan OPD  agar secara serius dan sungguh-sungguh memaparkan tentang rencana program dan kegiatan yang direncanakan untuk masing-masing OPD tahun 2023,” katanya.

Baca juga:Dampak Invasi Rusia ke Ukraina, Harga Minyak Langsung Melompat Tinggi

Pada kegiatan ini, Plt Kepala Bapelitbangda Pakpak Bharat Harryson Rumapea memaparkan sejumlah point, diantaranya sinkronisasi Pembangunan pusat- daerah, dasar-dasar kebijakan RPJMN 2020-2024, agenda Pembangunan dalam RPJMN 2020-2024 dan lainnya.(sampang/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles