15.5 C
New York
Thursday, May 30, 2024

TP PKK Desa Silima Kuta Kembangkan Produk Olahan Abon Cabai

Pakpak Bhara, MISTAR.ID

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) Desa Silima Kuta, Kecamatan Sitellu Tali Urang Julu mulai kembangkan produk rumahan dengan membuat olahan abon cabai.

Produk unggulan dari Desa Silima Kuta dirilis dengan nama “Cinaku Cor”, abon cabe ini berbahan dasar dari cabai rawit dipadu dengan bawang putih dan ebi yang dipanggang dan dihaluskan.

Ketua TP PKK Kecamatan Sitellu Tali Urang Julu, Leodina Ucok Benget Berutu mengungkapkan, Cinaku Cor ini murni kreasi para Ibu PKK Desa Silima Kuta, binaan TP PKK Kecamatan bersama TP PKK Desa Silima Kuta.

Baca juga: Pemkab Batu Bara Gelar Rapat Virtual, Kembangkan Inovasi Produksi Olahan Cabai  

“Ibu-ibu di sini tergolong kreatif, ini salah satu hasilnya,” ucap dia di Kantor Kepala Desa Silima Kuta, Rabu (14/6/23).

Sementara Ketua TP PKK Desa Silima Kuta, Rospi Saktimon Berutu menjelaskan, mereka termotivasi mengolah cabai rawit menjadi produk abon ini dikarenakan produksi cabai rawit dimasyarakat yang melimpah ditengah harga cabai rawit yang anjlok saat ini.

“Desa Silima Kuta ini kan salah satu penghasil cabai, sementara sekarang ini harga cabai sedang tidak baik, makanya kami berpikir bagaimana cabe ini harus memiliki nilai jual yang lebih, jadilah kami buat abon cabai ini,” jelas dia.

Baca juga: Tahun 2023, Batu Bara akan Bangun Rumah Pengolahan Pasta Cabai

Mereka sendiri sempat mencoba cita rasa abon cabai rawit ini, pedas dengan aroma bawang putih yang menggugah selera.

Bila dipadu irisan nenas Pakpak Bharat yang terkenal itu, atau ditaburi diatas keripik singkong dan pisang yang juga diproduksi oleh Ibu PKK Desa Silima Kuta.(sampang/hm17)

Related Articles

Latest Articles