21.2 C
New York
Tuesday, May 21, 2024

Rakor Bahas Arus Mudik dan Balik Lebaran Bersama Stakeholder Tebing Tinggi

Selanjutnya perwakilan PT. KAI Kota Tebing Tinggi telah menyiapkan Polsuska untuk menjaga Jalur Kereta Api yang tidak terdapat Palang Pintu.

Pihak Rumah Sakit Bhayangkara TK III Tebing Tinggi juga telah menyiapkan pelayanan kesehatan untuk personel dengan menyiapkan obat-obatan dan juga Ambulance serta personel untuk melakukan deteksi dini tes narkoba pada sopir sopir apabila diperlukan dan menyiapkan para dokter spesialis di Rumah sakit Bhayangkara Tebing Tinggi pada saat libur panjang.

Brimob Yon B Tebing Tinggi juga melibatkan personel untuk PRC (Patroli Reaksi Cepat) pada 8 titik sebanyak 105 personel dengan melaksanakan patroli, menyiagakan sepeda motor apabila ingin dibutuhkan dalam hal patroli.

Baca juga : Mudik Gratis Lebaran 2024, Sebanyak 65 Bus Siap Antarkan 2.500 Pemudik ke Delapan Destinasi

Apabila Polsek mendapatkan informasi mengenai handak agar kiranya melaporkan untuk penanganan guna mengamankan areal agar masyarakat tidak mendekat.

Selanjutnya, PLN Kota Tebing Tinggi menyampaikan sudah membuka posko di Kantor PLN apabila adanya masyarakat yang ingin beristirahat. PLN menginformasikan pada mudik tidak ada pemadaman dari sisi gardu di Tebing Tinggi.

Pemeliharaan jaringan tidak ada dan mulai siaga dari tanggal 4-20 April 2024, menyiapkan 21 petugas PLN standby di Kota Tebing Tinggi dan 16 orang di Serdang Bedagai. Kendaraan siaga sudah disediakan manakala ada urgensi dengan menyiapkan 3 buah genset jika dibutuhkan. (nazli/hm18)

Related Articles

Latest Articles