Poster Bertuliskan 2022 Ganti Kades Pagar Merbau III Nempel di Pohon
poster bertuliskan 2022 ganti kades pagar merbau iii nempel di pohon
Deli Serdang, MISTAR.ID
Poster bertuliskan 2022 Ganti Kades PM (Pagar Merbau) III bertebaran di pohon-pohon jalan desa tersebut.
Pantauan wartawan, Senin (11/4/22), poster berukuran mini tersebut dipaku di banyak pohon pinggir jalan. Bahkan, ada yang persis di paku di pohon depan kantor Desa Pagar Merbau III, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang.
Sejumlah warga desa di sana mendukung adanya pergantian kepala desa agar adanya perubahan.
Baca Juga:Dihadiri Wabup Deli Serdang, 1.008 Cakades Deklarasi Damai Pilkades Serentak
“Semoga tahun 2022 ini ada pergantian kades. Sehingga ada perubahan di desa kami, tidak seperti itu-itu saja,” ujar sejumlah warga Desa Pagar Merbau III ketika ditemui terpisah, Senin (11/4/22) siang.
Ada 5 Calon Kepala Desa (Cakades) Pagar Merbau III yang berusaha mencari simpati masyarakat pada Pilkades serentak gelombang pertama Kabupaten Deli Serdang pada 18 April 2022.
Mereka adalah Rina Kesuma Lubis, kades petahana Marasutan Siregar, Budi Cayadi, Cipto dan Erwin. (sembiring/hm14)