17.8 C
New York
Thursday, May 2, 2024

Petani Simalungun Dapat Bantuan 4 Unit Hand Traktor dari Kementan

Simalungun, MISTAR.ID

Petani di Simalungun mendapatkan bantuan 4 unit hand traktor dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI. Bantuan tersebut langsung diberikan kepada 4 kelompok tani.

Kelompok tani (Poktan) itu adalah, Poktan Sadar Tani Kecamatan Silimakuta, Poktan Naga Tunas Kecamatan Raya, Poktan Makmur Tani Kecamatan Purba dan Poktan Tani Sejahtera Kecamatan Hutabayu Raja.

“Kita dapat empat hentraktor, dan itu sudah diberikan kepada kelompok tani” ucap Kepala Dinas Pertanian Simalungun, Ruslan Sitepu, Jumat (8/10/21).

Baca Juga: Gubsu Serahkan Bantuan Pada 18 Kelompok Tani di Labuhanbatu

Ruslan berharap, bantuan alat mesin pertanian (Alsinta), bisa memotivasi dan mendukung para petani untuk meningkatkan produksi pertaniannya.

Ruslan juga meminta, agar poktan yang mendapatkan bantuan bisa merawak hentraktor tersebut dengan baik.

Ruslan mengatakan, kemungkinan Pemerintah Kabupaten Simalungun akan kembali mendapatkan bantuan Alsinta.

Baca Juga: Mantan Kadistan Sebut Simalungun Tidak Cocok untuk Tanaman Kedelai

“Untuk tahun 2021 ini masih 4, mungkin nanti akan bertambah lagi” ucap Ruslan Sitepu.

Ruslan juga menerangkan, bahwa wilayah Kabupaten Simalungun sendiri 70 % adalah sektor pertanian.

Sehingga Pemkab Simalungun harus terus menjalin komunikasi dengan Pemerintah Pusat, agar bisa mendapatkan bantuan-bantuan lain nya, yang berpotensi untuk meningkatkan produksi pertanian.

“Komunikasi dengan pemerintah pusat, dan ini dilakukan untuk petani kita” tutup Ruslan.(roland/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles