5.8 C
New York
Friday, April 26, 2024

Lahan Medan Club Mau Dijual, Gubernur Sumut Siap Beli

Medan, MISTAR.ID

Adanya rencana sejumlah pemilik Medan Club untuk menjual lahan di Jalan RA Kartini, Medan disambut oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi. Mantan Ketua Umum PSSI itu menyatakan bahwa Pemprov Sumut berniat untuk membeli lahan yang berada tepat bersebelahan langsung dengan kantor Gubernur Sumut itu.

“Kalau itu memang mau dijual, itu tak boleh orang lain, harus pemprov,” kata Edy, Sabtu (10/7/21). Dia mengakui bahwa memang sudah ada terjalin komunikasi awal terkait rencana penjualan lahan Medan Club. Pemprov Sumut juga sudah diminta membuat surat resmi rencana pembelian atau penawaran, dengan tujuan supaya bisa dibahas oleh pemilik Medan Club yang jumlahnya sekitar 200 orang.

“Nanti kalau memang iya, hitunglah appraisal-nya (taksiran nilai properti,red). Kalau memang appraisal berapa, nanti kita cek kondisi uang Pemprov berapa. Kalau memang bisa 2022, ya berapa bayar dulu. Kalau bisa 2023, ya 2023 kan begitu itu,” katanya.

Baca juga: Komunitas Best Club Beri Sembako Buat Kaum Dhuafa di Medan 

Menurutnya, letak Medan Club yang bersebelahan dengan Kantor Gubernur, juga dengan luasnya mencapai 1,3 hektar dinilai cocok untuk menampung seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada di Pemprov Sumut.

“Kalau nanti lahan seluas 1,3 hektare Medan Club dimiliki Pemprov Sumut, berarti seluruh kantor dinas bisa ditampung di situ. Satu atap,” ungkapnya. Di samping itu, Edy mengaku tak ingin bila akhirnya lahan tersebut dibeli pihak lain.

“Kalau itu dibeli pihak lain, terus dibikin jadi mall, hotel, tempat hiburan, kacau itu. Masak kantor berseberangan dengan lokasi yang ada live music-nya kan jadi salah,” pungkasnya. (iskandar/hm09)

Related Articles

Latest Articles