9.5 C
New York
Sunday, May 12, 2024

Kapolri Pimpin Peringatan 20 Tahun AKABRI 2001 Mengabdi Secara Virtual

Tebing Tinggi, Mistar.ID

Kapolres Tebing Tinggi mengikuti kegiatan 20 Tahun Bakti Untukmu Negeri AKABRI 2001. Acara dipimpin Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo secara virtual melalui media Zoom Meeting, Selasa (28/12/21) di Lapangangan Sri Mersing, Tebing Tinggi.

Dalam arahannya, Kapolri mengatakan, kegiatan ini berlangsung selama 16 hari meliputi vaksinasi, bakti sosial dan renovasi tempat ibadah. Kapolri juga mengucapkan terima kasih terhadap instansi terkait.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada instansi terkait yang telah membantu TNI-Polri khususnya AKABRI angkatan 2001 sesuai dengan amanah Bapak Presiden,” ucap Listyo Sigit.

Baca Juga:Kapolri: Jika Pimpinan Tak Bisa Perbaiki Bawahan, Saya Copot

Dia memaparkan, ada salah satu kejadian di Lampung, di mana masyarakat dilarang pada saat melaksanakan ibadah Natal.

“Saya harap itu tidak terulang kembali. Dan ini merupakan tanggung jawab bersama kita, agama apapun itu harus kita lindungi,” ungkapnya.

Kapolri menambahkan, saat ini Indonesia sedang dilanda pandemi Covid-19, dan ada virus varian baru omicron.

Baca Juga:Fenomena “No Viral No Justice”, Kapolri Wanti-wanti ke Anak Buah

“Virus ini sudah masuk ke Indonesia. Sebentar lagi kita juga akan menghadapi akhir tahun yang tentunya akan meningkatnya mobilitas. Dampak dari mobilitas ini akan terjadi peningkatan angka Covid 19,” tutup Kapolri.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kabag Binkar Polda Sumut AKBP M Adnan, Wali Kota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan. (naz/hm14)

Related Articles

Latest Articles