22.5 C
New York
Monday, May 20, 2024

Cuaca Ekstrem Landa Samosir, Sejumlah Tempat Alami Kerusakan

Samosir, MISTAR.ID

Dampak angin kencang yang melanda Kabupaten Samosir, Selasa (30/3/21) sekira pukul 19.00 WIB sampai Rabu (31/3/21) dini hari, menyebabkan kerusakan yang serius di beberapa tempat di Kabupaten Samosir.

Sesuai informasi yang didapat Mistar, dampak angin kencang tersebut mengakibatkan 2 pohon tumbang di areal Tugu Liberti Malau Pangururan yang menghalangi kendaraan dari Tajur Pangururan menuju Tomok. Tidak ada korban jiwa dari pohon tumbang itu, dan pohon tersebut pun sudah dievakuasi masyarakat setempat.

Sementara, dari pembangunan Jembatan Dalihan Natolu atau yang kerap disebut Jembatan Tano Ponggol yang dikerjakan PT WIKA, seng pembatas proyek yang ada di sepanjang jalan Tano Ponggol mengalami kerusakan serius. Seng pembatas jalan tersebut tumbang.

Baca Juga:Hujan Deras Disertai Angin Kencang Diprakirakan Guyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia

Di tempat yang berbeda, di seputaran Taman Putri Lopian Onan Baru Pangururan Samosir, juga mengalami kerusakan serius. Ada pohon tumbang, dan wahana Selfie milik Dinas Pariwisata Kabupaten Samosir ikut rusak.

Pantauan wartawan, wahana Selfie bentuk jembatan terapung itu patah di beberapa bagian karena dampak angin kencang tersebut.

Masih di seputar Pangururan, informasi dari warga dikabarkan ada dua unit bangunan rumah di Desa Pardomuan I tepatnya antara Gereja Advent dan Kafe Buni-Buni, mengalami kerusakan serius. Menurut keterangan, seng bangunan tersebut habis terbawa angin.

Selanjutnya, informasi dari daerah Tomok Kecamatan Simanindo, ada bangunan yang mengalami kerusakan. Ada beberapa seng rumah yang terbawa angin. Dampak dari cuaca ekstrem ini, penerangan listrik di beberapa wilayah kecamatan di Kabupaten Samosir masih terjadi pemadaman.

Baca Juga:Hitungan Menit Angin Kencang Disertai Hujan Melanda Kota Sidikalang, Tiang Listrik dan Pohon Tumbang

Sejauh ini, sesuai informasi dan pantauan di lapangan, memang ada sejumlah bangunan yang mengalami kerusakan dan pohon tumbang, tetapi tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Untuk sekadar diketahui, berdasarkan hasil BMKG.go.id, Rabu (31/3/21), diperingatkan dini waspada hujan sedang hingga deras disertai angin kencang dan petir di wilayah lereng barat, pantai barat, pegunungan, dan sebagian lereng timur yang dapat menyebabkan banjir dan longsor.

Cuaca ekstrem ini bukan saja terjadi di Samosir, menurut perkiraan BMKG ada sejumlah kota yang terkena dampak cuaca ekstrem ini.(sawangin/hm10)

Related Articles

Latest Articles