12.9 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Bahas Program 2022, Pengurus STM dan BKM Lubuk Pakam Dilepas ke Parapat

Deli Serdang, MISTAR.ID

Penasehat Badan Kemakmuran Mesjid (BKM) Al Hidayah Komplek BSP Desa Pasar Melintang Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, Sugeng Sugiarto melepas keberangkatan rombongan pengurus STM dan BKM Al Hidayah ke Parapat, Sabtu (25/12/21).

Kepergian rombongan bersama anggota DPRD Deli Serdang dari Fraksi Gerindra Dedy Syahputra selain menggunakan mobil dinas dewan juga beberapa mobil pribadi. Sekira pukul 20.00 WIB rombongan tiba di kota wisata Parapat dan menginap di mess yang telah
disediakan.

Menurut keterangan penasehat STM dan BKM Al Hidayah Syarifuddin, adapun maksud dan tujuan pergi ke Parapat selain berekreasi juga mempererat ikatan silaturahmi dan kekeluargaan seluruh pengurus dan anggota STM, BKM Al Hidayah yang dimotori anggota
dewan Dedy Syahputra.

Baca juga: Pagar Mesjid Al Hidayah Komplek BSP Lubuk Pakam Dicat Ulang

“Di Parapat ini kita akan membahas program-progam STM dan BKM ke depan. Seperti rencana rehab bagian dalam Mesjid Al Hidayah juga perbaikan terhadap keranda milik STM yang sudah butuh perbaikan karena usia,”jelas Buya-panggilan lain Syarifuddin. (sembiring/hm09)

Related Articles

Latest Articles