Zaki Ubaidillah Pastikan Kemenangan Indonesia atas Inggris di Piala Sudirman


Zaki Ubaidillah. (f: PBSI/mistar)
Jakarta, MISTAR.ID
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Zaki Ubaidillah, sukses memastikan kemenangan Indonesia atas Inggris di laga perdana Grup C Piala Sudirman 2025.
Bertanding melawan wakil Inggris, Nadeem Dalvi, Minggu (27/4/2025) sore, Ubai tampil dominan dan menang dua gim langsung, 21-10 dan 21-14. Kemenangan ini membuat Indonesia unggul 3-0 atas Inggris.
Di gim pertama, Ubai tampil impresif sejak awal. Ia langsung unggul 6-1 dan terus menekan hingga masuk interval dengan keunggulan 11-2. Usai jeda, pemain muda Indonesia ini tak mengendurkan serangan. Lima poin beruntun membuatnya unggul jauh 17-3, sebelum akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan telak 21-10.
Gim kedua berjalan sedikit lebih ketat. Dalvi sempat unggul 1-4 di awal, namun Ubai dengan cepat membalikkan keadaan menjadi 6-4. Ia kembali memimpin saat interval dengan skor 11-7. Setelah jeda, Ubai melesat dengan empat poin beruntun dan memperlebar jarak menjadi 16-8.
Dalvi mencoba mengejar dan sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 20-13, namun Ubai tetap tenang dan mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 21-14 di gim kedua.
Dengan hasil ini, Indonesia memastikan kemenangan di matchday pertama Grup C Piala Sudirman 2025 atas Inggris dengan skor 3-0, sekaligus mengawali langkah di turnamen beregu campuran ini dengan sempurna. (kumparan/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Bonus PON XXI, Atlet Siantar ada Menerima Sampai Rp60 Juta