Denmark Open 2022, Anthony Ginting Gagal Lolos ke 16 Besar
denmark open 2022 anthony ginting gagal lolos ke 16 besar
Jakarta, MISTAR.ID
Anthony Sinisuka Ginting gagal lolos ke 16 besar Denmark Open 2022 usai ditekuk Lakshya Sen (India) 16-21, 12-21 di Jyske Bank Arena, Odense, Rabu (19/10/22) malam. Tunggal putra Indonesia itu sempat unggul 7-6 atas Lakshya Sen di awal gim pertama. Tetapi perlawanan gigih yang diberikan Sen bisa membuat situasi berbalik 7-11 saat interval gim pertama.
Ginting belum mampu keluar dari tekanan Sen usai interval. Kesalahan dalam melakukan penempatan bola yang sering dilakukan membuat Sen mudah dalam mendulang poin. Sen bahkan bisa unggul hingga kedudukan 17-9. Pebulutangkis asal India itu menutup gim pertama dengan 21-16.
Baca Juga:Jadwal Kejuaraan Dunia 2022: Duel Anthony Ginting Vs Axelsen
Ginting sudah tertinggal 2-5 pada awal gim kedua. Pebulutangkis kelahiran Cimahi itu kemudian tertinggal enam poin dalam kedudukan 5-11 di interval gim kedua. Situasi tidak kunjung berubah untuk Ginting usai interval. Ginting yang tidak tampil dalam level terbaik terus berada dalam tekanan Sen.
Ginting tertinggal 8-17 dan harus mengakui keunggulan Sen di gim kedua dengan skor 12-21. Hasil ini membuat Ginting tersingkir di babak pertama Denmark Open 2022.(cnnindonesia/hm15)
NEXT ARTICLE
Bupati Langkat Nonaktif Dihukum 9 Tahun Penjara