Friday, April 18, 2025
home_banner_first
SIMALUNGUN

Kurun Dua Minggu, Dugaan Pembunuhan IRT di Huta Bayu Raja Belum Menemukan Titik Terang

journalist-avatar-top
Selasa, 3 Oktober 2023 16.40
kurun_dua_minggu_dugaan_pembunuhan_irt_di_huta_bayu_raja_belum_menemukan_titik_terang

kurun dua minggu dugaan pembunuhan irt di huta bayu raja belum menemukan titik terang

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Hasil otopsi terhadap seorang ibu berinisial NB (55) hingga kini belum keluar dan belum ada titik terangnya. Sementara korban sendiri ditemukan meninggal di halaman rumahnya sudah lebih dari 2 minggu.

Perlu diketahui, korban ditemukan tidak bernyawa dalam kondisi terlentang di tanah tanpa mengenakan pakaian di Nagori Mariah Hombang, Kecamatan Huta Bayu Raja, Minggu (17/9/23). Di wajah korban ditemukan luka memar.

Baca juga:Polisi Masih Dalami Penyebab Kematian IRT di Simalungun, AKBP Ronald: Kita Periksa 6 Orang Saksi

Hal itu tidak disangkal Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tanah Jawa, Simalungun, Kompol Manson Nainggolan.

“Hasil otopsinya masih belum keluar, kalau sudah keluar langsung aku hubungi pun,” ujarnya kepada Mistar.id Selasa (3/10/23)

Manson mengaku proses penyelidikan perkara itu masih terus berjalan. “Dalam perkembangan kasus ini untuk tersangka belum kita temukan, masih dalam proses pendalaman,” ungkapnya. (abdi/hm17)

REPORTER:

RELATED ARTICLES