USU Siapkan Ahli untuk Audit Gedung Balei Merah Putih
usu siapkan ahli untuk audit gedung balei merah putih
Pematang Siantar, MISTAR.ID
Universitas Sumatera Utara (USU) tengah menyiapkan ahli untuk mengaudit fisik Gedung Balei Merah Putih milik perusahaan BUMN, PT Telkom. Hal tersebut ditenggarai sejumlah permasalahan sejak awal hingga akhir pembangunan.
Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusu (Pidsus) Kejari Siantar, Symon Morris Sihombing mengatakan, pihaknya telah mengirimkan surat permohonan kepada USU.
“Pengajuan surat sudah tinggal penunjukkan ahli,” kata Symon, Kamis (2/11/23).
Saat ditanya terkait jadwal audit, Symon belum dapat memastikan jadwal pelaksanaan audit tersebut.
Baca juga: Keterangan Saksi, Eks Dirut PT. Telkom Instruksikan Segera Membangun Gedung Balei Merah Putih
“Nanti setelah mereka ke lapangan, terus mengetahui apa saja yang akan diperiksa,” ujarnya.
Tahap audit fisik tersebut dilakukan usai kejaksaan memeriksa sejumlah saksi dalam perkara pembangunan Gedung Balei Merah Putih. Mulai dari Dirkeu Telkom, Dirut dan Dirkeu PT Graha Sarana Duta (GSD) dan petinggi sejumlah perusahaan yang turut dalam pembangunan itu.
“Sekilas harga-harga yang mereka tampilkan ya sedikit mencurigai lah. Tapi untuk lebih lengkapnya kita gak bisa mendahului,” kata Symon.
Baca juga: Anak Perusahaan Telkom Jadi Calo Proyek Pembangunan Gedung Balei Merah Putih
Ia mengaku saat ini belum dapat memastikan kecurigaan tersebut, sebab masih berazaskan praduga tak bersalah.
“Ya bisa saja salah (dugaan) itu, bisa jadi lebih besar rupanya,” ujarnya. (Gideon/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Pagi ini, Sudah 5 Kali Gempa Susulan di Kupang NTT