Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
SIANTAR

Anggaran Pengadaan Randis Pimpinan DPRD Siantar Nihil di Tahun 2025

journalist-avatar-top
By
Monday, January 20, 2025 13:08
76
anggaran_pengadaan_randis_pimpinan_dprd_siantar_nihil_di_tahun_2025

Kantor DPRD Kota Pematang Siantar. (f:dok/mistar)

Indocafe

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Anggaran untuk pengadaan kendaraan dinas (randis) bagi unsur pimpinan DPRD Kota Pematang Siantar nihil di APBD tahun 2025.

Pihak Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar mengatakan, hal itu terjadi karena tidak adanya usulan dari Sekretariat DPRD perihal anggaran tersebut.

"Belum ada ke kita dari mereka (bagian umum) sekretariat dewan," sebut Kabag Umum Setdako, Lahiri Amri Hasibuan saat dikonfirmasi, pada Senin (20/1/25).

Sebelumnya, Sekretaris DPRD Kota Pematang Siantar, Eka Hendra mengatakan randis masih digunakan para mantan pimpinan dewan. Rencananya, masing-masing mobil akan dijual tanpa proses lelang.

"Kita telah menyurati Pemko Pematang Siantar untuk menjual randis itu," katanya.

Sementara, Kabid Aset BPKPD Alwi Adrian Lumban Gaol menyampaikan, pihaknya telah mengajukan usulan penjualan randis Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Pematang Siantar untuk dilelang bersama Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).

"Kita sudah bersurat. Tapi sampai sekarang kita masih menunggu balasan," katanya. (jonatan/hm27)

journalist-avatar-bottomRedaktur Ferry Napitupulu

RELATED ARTICLES