15.9 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Potensi 6 Nama di Bursa Bakal Calon Gubernur Sumatera Utara

5. Rapidin Simbolon

Rapidin Simbolon merupakan pria kelahiran 11 Oktober 1967. Rapidin merupakan seorang politisi PDIP. Pada 2021 Rapidin diamanahkan untuk menjabat sebagai Ketua PDIP Sumut menggantikan Djarot Saiful Hidayat. Sebelum menduduki posisi Ketua PDIP Sumut, Rapidin pernah menjadi Wakil Bupati Samosir pada tahun 2014-2019. Saat ini namanya lolos sebagai anggota DPR RI 2024-2029 dari Sumut II karena memiliki perolehan suara terbanyak.

Rapidin berkemungkinan untuk melaju dan bertarung dalam bursa pencalonan Gubernur, meski hingga saat ini kita belum melihat apakah Rapidin akan mendaftar atau tidak. Tapi apakah dengan perolehan suara di kursi DPR RI ia juga yakin akan mampu mengalahkan pesaingnya yang lain untuk kursi Gubernur? Tampaknya PDI P akan mempertimbangkan potensi tersebut.

6. Hasanuddin SIP MM
Mayjen TNI (Purn) Hassanudin SIP MM merupakan Pj Gubernur Sumatera Utara (Sumut) tahun 2023-2024, ternyata putra daerah asli Kota Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel). Hassanudin yang juga pernah menjabat Pangdam Iskandar Muda ini merupakan putra asli Desa Karangan Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) kota Prabumulih. Sejak 5 September 2023 kemarin ia menempati posisi baru sebagai Pj Gubernur Sumut menggantikan Edy Rahmayadi yang habis masa tugasnya. Sebagai penjabat, Hasanuddin berkemungkinan untuk masuk dalam bursa bakal calon Gubernur Sumatera Utara mengingat sepak terjangnya selama menjadi penjabat di Sumatera Utara ini. (rika/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles